SLEMAN – Selama Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), Badan Narkotika Kabupaten (BNNK) Sleman gencar melakukan Sosialisasi P4GN (Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika). Implementasinya, per hari BNNK SLeman melakukan sosialisasi di belasan sekolah yang ada di Sleman.
“Bahkan selasa 15 Juli kemarin, petugas BNNK Sleman melakukan sosialisasi di 28 sekolah dengan jumlah peserta sebanyak 5.763 pelajar SD,SMP,MTs,SMA,SMK di wilayah kabupaten Sleman,” kata Kepala BNNK Sleman Kombes Pol. Teguh Tri Prasetya, S.I.K., M.H. Kamis (17/7/2025).
Untuk bisa memenuhi kegiatan sosialisasi tersebut, BNNK Sleman mengerahkan seluruh personil. Inplementasinya, selain mensosialisasikan tentang P4GN, dalam sosialisasi tersebut juga menggelorakan Lagu Anti Narkoba dan Slogan Sleman Sembada Bersinar Bersih Narkoba.
Menurut Kombes Pol. Teguh Tri Prasetya, S.I.K., M.H. antusias sekolah di Sleman untuk menyelenggarakan sosialisasi P4GN ini cukup luar biasa. Karenja seluruh sekolah di Sleman mengajukan permohonan petugas BNNK Sleman untuk melakukan sosialisasi P4GN yang intinya mengedukasi para pelajar tentang bahayanya narkoba.
Semua itu membuktikan bahwa semakin meningkatnya kepedulian akan bahaya Narkoba dari lingkungan pendidikan dan BNNK Sleman dengan segala keterbatasan telah berkomitmen untuk memberikan kontribusi maksimal dalam pelaksanaan P4GN untuk mewujudkan Sleman Sembada Bersinar Bersih Narkoba.
“Masa MPLS yang saat ini berlangsung merupakan momen strategis untuk berinteraksi secara langsung dengan generasi muda dan menyebarkan Semangat Generasi Muda Berprestasi dan Menjauhi Narkoba,” kata Kombes Pol Teguh Tri Prasetya.
Teguh berharap dengan adanya kegiatan ini, Kolaborasi BNNK Sleman dengan Sekolah-sekolah dalam kegiatan P4GN dapat menghasilkan generasi muda yang unggul, sehat, berprestasi tanpa Narkoba menuju Indonesia Emas 2045. (Brd)