Berita

Lapas Kelas IIA Sidoarjo dan DLHK Bersinergi Bangun Pembinaan Ramah Lingkungan dan Ketahanan Pangan

Redaksi
×

Lapas Kelas IIA Sidoarjo dan DLHK Bersinergi Bangun Pembinaan Ramah Lingkungan dan Ketahanan Pangan

Sebarkan artikel ini

SIDOARJO — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Sidoarjo terus berupaya menghadirkan inovasi dalam program pembinaan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kali ini, Lapas Sidoarjo menggandeng Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Sidoarjo untuk menjalin kerja sama strategis dalam pengembangan ketahanan pangan berbasis perikanan dan pengelolaan sampah ramah lingkungan.

Kerja sama tersebut ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Kepala Lapas Kelas IIA Sidoarjo, Disri Wulan Agus Tomo, dan pihak DLHK Kabupaten Sidoarjo, yang dilaksanakan di Aula Lapas Sidoarjo, Senin (27/10/2025). Acara itu turut dihadiri oleh Kasi Kegiatan Kerja serta Kasubsi Bimbingan Kerja.

Melalui kolaborasi ini, DLHK akan memberikan pendampingan teknis kepada warga binaan dalam budidaya perikanan air tawar sebagai upaya mendukung ketahanan pangan di lingkungan Lapas. Tak hanya itu, WBP juga akan mendapatkan pelatihan pengelolaan limbah organik dan nonorganik agar dapat diolah menjadi produk bernilai guna, seperti pupuk kompos dan media tanam.

Kepala Lapas Kelas IIA Sidoarjo, Disri Wulan Agus Tomo, menegaskan bahwa kerja sama ini menjadi bentuk nyata dari komitmen Lapas dalam memperluas pembinaan berbasis kemandirian sekaligus menumbuhkan kepedulian terhadap lingkungan.

“Kami berharap kerja sama ini menjadi wadah pembinaan yang bermanfaat dan berkelanjutan bagi warga binaan. Melalui pelatihan perikanan dan pengelolaan sampah, mereka tidak hanya mendapatkan keterampilan hidup, tetapi juga kesadaran untuk menjaga kelestarian lingkungan,” ujarnya.

Sementara itu, pihak DLHK Kabupaten Sidoarjo menyambut positif kolaborasi tersebut sebagai bentuk sinergi antarinstansi pemerintah dalam mendukung program ketahanan pangan daerah sekaligus pemberdayaan masyarakat melalui pelatihan berbasis lingkungan.

Melalui inisiatif ini, Lapas Kelas IIA Sidoarjo menegaskan komitmennya untuk mencetak warga binaan yang produktif, mandiri, dan berwawasan lingkungan, sejalan dengan semangat Pemasyarakatan dalam mewujudkan visi “Pemasyarakatan Maju, Indonesia Maju.”

Baca Juga:
Kapolsek Tarik Dorong Bhabinkamtibmas Aktif Kawal Ketahanan Pangan Lewat Budidaya Lele