SIDOARJO – Bhabinkamtibmas Desa Gamping, Aipda Abdul Gofur, bersama Kepala Dusun (Kasun) setempat, meninjau pertumbuhan tanaman jagung di lahan milik Jiono, warga Desa Gamping, Kecamatan Krian, pada Senin (24/3/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan Polresta Sidoarjo Polda Jatim.
Aipda Abdul Gofur menjelaskan bahwa pengecekan ini bertujuan memastikan perkembangan tanaman jagung berjalan optimal.
“Kami ingin memastikan bahwa program ketahanan pangan ini benar-benar mendapat perhatian dan dukungan, agar hasil pertanian bisa memberi manfaat maksimal bagi masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, Jiono mengaku senang dengan adanya pendampingan dari kepolisian dan pemerintah desa.
“Saya sangat bersyukur atas perhatian yang diberikan. Dengan adanya pendampingan ini, saya semakin termotivasi untuk mengelola pertanian dengan lebih baik,” ungkapnya.
Kasun Desa Gamping menambahkan bahwa kegiatan ini adalah bentuk sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam memperkuat ketahanan pangan desa.
“Kami akan terus mendukung program-program seperti ini, agar warga semakin mandiri dalam menyediakan pangan sekaligus meningkatkan kesejahteraan,” katanya.
Ke depan, Polsek Krian dan Pemerintah Desa Gamping akan terus melakukan pendampingan bagi petani agar ketahanan pangan semakin kuat dan berdampak positif bagi perekonomian warga.