KOTA MALANG – Cabang olahraga Hapkido mencetak sejarah manis di ajang Porprov IX Jawa Timur. Para atlet Kota Malang sukses menyapu bersih enam medali emas dari tiga kategori yang dipertandingkan pada Selasa (10/06/2025).
Dari nomor seni Hyung, Hoshinsul, hingga Nakbop, Kota Malang membuktikan dominasinya. Ini menjadi suntikan semangat bagi seluruh atlet di berbagai cabang olahraga untuk terus berjuang mempersembahkan prestasi terbaik.
Medali emas pertama dipersembahkan oleh Yogi Afdel Saputra dari nomor Hyung individual putra, disusul Ngaisatun Solikah yang tampil gemilang di nomor Hyung individual putri.
Selanjutnya, medali emas ketiga diraih oleh duet Racka Agustian Suryanto dan Ricky Agustian Suryanto di nomor Hosinsul berpasangan putra. Medali keempat jatuh ke tangan Ngaisatun Solikah dan Widy Ulung Setya Mukti di nomor Hosinsul berpasangan putri.
Prestasi berlanjut di nomor Hosinsul gaya bebas melalui pasangan I Gusti Ayu Putu Jessica F. D. dan Widy Ulung Setya Mukti, menyumbang medali kelima. Sementara emas terakhir dipersembahkan oleh Krisna Adi Saputra dari nomor Nakbop (high jump) putra.
Walikota Malang, Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM, yang akrab disapa Pak Mbois, secara langsung mengalungkan medali dan menyampaikan apresiasi tinggi kepada para atlet.
“Saya sangat bangga atas pencapaian ini. Prestasi ini adalah buah dari latihan keras, kedisiplinan, dan mental juara yang luar biasa dari para atlet Hapkido kita,” ujar Wahyu.
Ia menegaskan bahwa Pemkot Malang akan terus mendukung penuh para atlet dari berbagai cabor untuk mempertahankan bahkan meningkatkan prestasi ke depan.
“Semoga capaian ini menjadi pelecut semangat bagi cabor lain. Jadikan kemenangan hari ini sebagai nyala semangat yang tak pernah padam untuk mengharumkan nama Kota Malang,” harapnya.
Sebagai bentuk apresiasi, Walikota Wahyu memberikan bonus langsung senilai Rp10 juta kepada masing-masing peraih medali emas, yang ditransfer ke rekening pribadi para atlet saat itu juga.
Selain bonus instan ini, Pemkot juga menyiapkan bonus tambahan bagi seluruh peraih medali emas, perak, dan perunggu, yang akan dibagikan usai seluruh rangkaian Porprov berakhir.