Portal Jatim

Lapas Delta Sidoarjo Terus Gas Pelayanan Kesehatan Gratis untuk WBP

Redaksi
×

Lapas Delta Sidoarjo Terus Gas Pelayanan Kesehatan Gratis untuk WBP

Sebarkan artikel ini

SIDOARJO – Klinik Pratama Lapas Kelas IIA Delta Sidoarjo terus bergerak memberikan pelayanan kesehatan gratis dan profesional bagi warga binaan pemasyarakatan (WBP). Komitmen ini menjadi pondasi penting dalam menciptakan lapas yang tertib, aman, dan sehat.

Pelayanan yang diberikan meliputi pemeriksaan kesehatan harian, penanganan keluhan medis, pemantauan penyakit kronis, hingga rujukan ke rumah sakit apabila dibutuhkan. Didukung tenaga medis profesional dan fasilitas lengkap, klinik ini menjadi garda terdepan dalam menjamin hak kesehatan para WBP.

Kepala Lapas Kelas IIA Sidoarjo, Disri Wulan Agustomo, menegaskan seluruh pelayanan diberikan secara cuma-cuma.

“Semua kegiatan pelayanan kesehatan di Klinik Pratama dilaksanakan secara profesional dan tanpa biaya alias gratis,” ujarnya pada Rabu (25/06/2025).

 

Langkah ini merupakan bagian dari strategi pembinaan menyeluruh Lapas Delta Sidoarjo, demi mencetak warga binaan yang sehat, produktif, dan siap berkontribusi positif saat kembali ke masyarakat.

Baca Juga:
Megawati Hadiri Langsung Pelepasan Jenazah Stafsus BPIP Romo Benny