LAHAT — Lomba drum band dan marching band berlangsung meriah di GOR Bukit Tunjuk, Kabupaten Lahat, Kamis, 15 Mei 2025. Acara ini dihadiri oleh Wakil Bupati Lahat, Widia Ningsih, SH., MH., Kepala Dinas Pendidikan Lahat, Niel Hadrin, Sekretaris Dinas Pendidikan, Hasperi, Kasdim 0405 Lahat, Kapolres Lahat, seluruh unsur Forkopimda, para lurah, serta guru-guru dari berbagai kecamatan dan wilayah Kabupaten Lahat.
Lomba Sound Sport Konser Drum Band dan Marching Band ini secara resmi dibuka oleh Wakil Bupati Lahat, Widia Ningsih, SH., MH. Kegiatan ini digelar dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kabupaten Lahat yang ke-156 tahun.
Sebanyak 38 tim ikut serta dalam perlombaan ini, terdiri dari 26 tim tingkat sekolah dasar dan 9 tim tingkat sekolah menengah pertama. Setiap tim menampilkan kemampuan terbaiknya di hadapan para juri, menunjukkan semangat dan kebolehan masing-masing dalam memainkan instrumen marching band.
Perlombaan ini berlangsung mulai 15 hingga 19 Mei 2025. Wakil Bupati menegaskan agar dewan juri dapat memberikan penilaian secara adil dan objektif, sesuai dengan performa yang ditampilkan para peserta.
Ia juga mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Lahat untuk turut serta memeriahkan peringatan Hari Jadi ke-156 Kabupaten Lahat tahun 2025. (Akril Achamad)